Ulin Nuha adalah nama kelompok diskusi di Unit Kegiatan Mahasantri (UKM), bagian Shahafah (Jurnalistik) Ma’had ‘Aly An-Nuur li ad-dirasat al-Islamiyah, Baki, Sukoharjo.
Tema yang diangkat dalam diskusi fokus utamanya pada isu-isu keislaman kontemporer (muashirah). Diskusi ini sifatnya intensif, pelaksanaannya diarahkan, dibimbing dan didampingi langsung oleh para dosen.
Publikasi ini merupakan salah satu bentuk usaha kami untuk ikut berkontribusi dalam menjawab permasalahan-permasalahan aktual yang sering terjadi di masyarakat. Pandangan yang tertuang dalam makalah merupakan hasil dari diskusi yang telah dilaksanakan.
Pada edisi perdana kali ini kami mencoba membahas hukum penyegeraan (ta’jil) zakat di masa pandemi dalam perspektif hukum Islam. Dengan harapan menjadi salah satu solusi alternatif dalam menyelesaikan krisis ekonomi umat Islam terkhusus di masa pandemi seperti yang kita rasakan hari ini.
Publikasi kami bisa di akses gratis melalui tautan berikut:
Untuk saran, kritik, pertanyaan atau komentar tentang publikasi kami, kirimkan e-mail ke: annursolo@gmail.com
Semoga bermanfaat.